Alia dan Bella

So, this is my fourth children stories which published in mass media. More precisely, it published  at Bobo, Thursday, 27th February 2014. Oh, I'm  so happy at that time! Because this is my second children stories which published at Bobo, hehe.

Resume
This story tells about Alia who feels annoyed when she knows that Bella, her sister often borrows Alia's things without permission. Therefore, Alia plans something. She lends Alia's polaroid then cycling with her friend. However, the polaroid left behind so Alia's friend returns it. But Alia ain't home. Bella who receives the polaroid suddenly feels annoyed because she looks at the photos that finds out something: Alia wears her cloth! She doesn't know that the cloth belongs to Alia. Some friends gave it as Alia's birthday gift. From there, Alia successfully unravels Bella's habit that often borrows her things without asking for permission. 

Idea
I got the idea when I used to live with my brother at Special Region of Yogyakarta Province. Sometimes I was going mad when I was in hurry and couldn't find some important things, such as helmet, key, even motorcycle! Therefore, I got the idea to write this children stories, hehe. Once again, this story proves me that negative emotions is not 100% bad, unless you can turn it into a good things :)



***

Alia dan Bella

Alia sedang membuka akun Facebook miliknya saat matanya menatap sesuatu. Foto seseorang memakai rok motif bunga. Namun bukan itu yang menarik perhatian Alia, melainkan jam tangan yang melingkari pergelangan tangannya.

Bella!” gumam Alia.

Adiknya itu memang suka mematut diri di cermin sambil memakai barang-barang miliknya. Tapi baru kali itu Alia memergoki Bella meminjam barangnya tanpa ijin.

Iseng dia melihat koleksi foto Bella. Ternyata tak hanya jam tangan itu saja yang pernah dipinjamnya tanpa ijin. Namun juga sneakers abu-abu kesayangannya, juga topi serta bandana.

Kali ini Bella harus diberi tahu!” kata Alia geram. “Tapi, bagaimana caranya?”

Mendadak Alia mendapat ilham. Esoknya dia cepat-cepat pergi dengan membawa sepeda sebelum Bella bangun. Alia memang sering bersepeda dengan teman-temannya saat hari Minggu.

Saat Alia pulang, Bella sedang latihan menari di sanggar. Alia lalu meminta Ayah menemaninya jalan-jalan.

Dua jam kemudian, Bella pulang. Di depan rumah sudah menunggu Fraya, teman Alia.

Mau cari Kak Alia ya?” tanya Bella.

Iya, tadi kamera polaroid Alia ketinggalan di rumah saat bersepeda,” jawab Fraya.

Kamera polaroid itu sebenarnya milik Bella. Semalam Alia sudah meminta ijin untuk meminjamnya. Iseng Bella melihat foto-foto yang ada.

Lho, itu kan bajuku!” katanya kaget saat melihat baju yang dikenakan Alia.

Kakak kok nggak bilang dulu waktu mau pakai bajuku?” tuduhnya saat Alia pulang.

Baju yang mana?” tanya Alia pura-pura heran.

Yang ini,” jawab Bella. Disodorkannya foto dari kamera polaroid itu sebagai bukti.

Itu bajuku kok, hadiah ulang tahun dari Fraya,” kata Alia. “Kalau itu, jam tangan punya siapa?”

Ups! Bella lupa melepas kembali jam tangan milik Alia yang sedang dipakainya.

Makanya, kalau pinjam barang milik orang lain itu ijin dulu. Bukannya langsung dipakai lalu dikembalikan begitu saja seperti tidak terjadi apa-apa. Jadi kesal kan kalau tahu,” kata Alia.

Iya, Bella minta maaf,” kata Bella pelan. Namun sebentar kemudian..

Kakak kok nggak bilang sih kalau dapat hadiah ulang tahun itu? Tahu begitu Bella nggak perlu susah payah menabung buat membeli baju itu,” katanya sambil cengengesan.

Ih!” Alia menjitak kepala adiknya pelan.

0 komentar:

Post a Comment

 

Meet The Author

Inez Hapsari media & public relations enthusiast | children stories writer | jazz lover | I live to the fullest to be young and in love.